Rabu, 31 Oktober 2018

Bali United Kehilangan 2 Pemain di Kandang Persib Bandung

 

Bali United bermain imbang 1-1 di laga melawan Persib Bandung pada pekan ke-28 Liga 1 Indonesia yang digelar di Stadion Batakan, Balikpapan, Selasa (30/10). Dalam laga sengit itu, skuad Serdadu Tridatu pun kehilangan dua pemainnya yang cedera.
Bali United sudah harus tampil tanpa dua pemain asingnya; Nick van der Velden yang masih jalani pemulihan cedera dan Mahamadou N’Diaye yang absen akibat kartu merah yang dikantonginya di laga kontra Borneo FC pekan lalu.
Sebagai solusinya, pelatih Bali United Widodo C Putro kemudian mainkan duet bek tengah; Agus Nova dan Made Andhika. Posisi gelandang bertahan di BUFC kemudian dipercayakan pada Brwa Nouri dan Fadil Sausu. Sedangkan tiga pemain lainnya, yakni Irfan Bachdim, Stefano Lilipaly dan Melvin Platje bersama Ilija Spasojevic menjadi andalan di lini depan.

Alami Lebih Banyak Tekanan

Bali United sebenarnya lebih banyak alami tekanan dari tim tuan rumah, Persib Bandung. Namun, Serdadu Tridatu malah berhasil mencuri gol lebih dulu. Sayangnya, Persib berhasil samakan kedudukan 1-1 di babak ke dua lewat gol Supardi Nasir.
“Laga yang menarik karena kedua tim saling serang. Tapi kami kehilangan dua pemain akibat cedera dalam waktu yang begitu cepat. Itu sangat memberatkan kami,” tandas pelatih Bali United, Widodo C Putro, usai pertandingan, seperti dilansir situs resmi Liga Indonesia.
Dalam laga itu, bek tengah Agus Nova terpaksa ditarik keluar di menit ke-27 dan digantikan Ahmad Agung. Namun sayangnya, Ahmad Agung juga alami cedera di akhir babak pertama dan harus digantikan oleh Syaiful Indra Cahya.

Daftar Sekarang di Bola206!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar