Jumat, 02 November 2018

Santiago Solari Munculkan Debat Baru Posisi Kiper Real Madrid

Liga Spanyol, Real Madrid, Santiago Solari

Pelatih sementara Real Madrid, Santiago Solari, belum beri petunjuk soal rencananya untuk posisi penjaga gawang. Kini, masalah rotasi pemain antara Keylor Navas dan Thibaut Courtois pun kembali jadi perdebatan.
Meski demikian, dalam sebuah artikel yang ditulisnya untuk harian Spanyol El País, Santiago Solari mengisyaratkan ia akan lanjutkan rotasi seperti yang pernah dilakukan Julen Lopetegui.
Selama masa jabatannya yang singkat, Julen Lopetegui telah menerapkan sistem rotasi. Keylor Navas bisa dibilang lebih menyukai keputusan Lopetegui, karena ia diandalkan di pertandingan Liga Champions. Sementara Thibaut Courtois, diturunkan di pertandingan LaLiga dan Kiko Casilla bertugas di Copa del Rey.

Kiko Casilla Malah Tak Dimainkan di Copa del Rey

Namun, secara mengejutkan Santiago Solari telah meninggalkan Kiko Casilla di tribun pada pertandingan Copa del Rey melawan klub Divisi II, Melilla, tengah pekan ini. Padahal, laga di ajang itu seharusnya cocok untuk penjaga pilihan ketiga, dan ini telah dilakukan Lopetegui dalam sistem rotasi pemain.
Sebaliknya, Solari memilih Keylor Navas, dan sekarang pelatih interim itu harus mengambil keputusan besar tentang siapa yang harus dimainkan di bawah mistar gawang Real Madrid untuk pertandingan LaLiga melawan Real Valladolid akhir pekan ini.
Hingga kini, Solari belum beri petunjuk apapun tentang rencananya di posisi penjaga gawang. Ia bahkan tak beri penjelasan gamblang ketika ditanya tentang hal itu usai pertandingan melawan Melilla. “Kita lihat saja nanti,” ujar Santiago Solari singkat.

Solari Lanjutkan Rotasi

Tapi, serangkaian artikel yang ditulisnya untuk harian Spanyol El País bisa memberi petunjuk tentang niatnya untuk lanjutkan rotasi. “Pekan lalu, di radio, mereka bertanya padaku tentang perubahan yang dilakukan Jose Mourinho untuk posisi penjaga gawang Madrid (saat Mourinho tinggalkan Iker Casillas).Saya katakan, saya mendukung kesinambungan dalam posisi yang sulit,” ungkap Solari dalam artikel tersebut.
“Tapi, sekali perubahan diputuskan, saya pikir saya akan tetap melaksanakannya sampai akhir. Untuk alasan yang sama, saya mendukung dan berpegang teguh pada keputusan asli sejak awal,” lanjutnya.

Kiko Casilla Bisa Hengkang

Yang pasti, kedatangan Solari telah benar-benar mengubah skenario untuk Kiko Casilla yang harus mencari tim lain di bursa transfer Januari nanti, jika dia tahu dia bahkan tidak dijamin bermain untuk kompetisi piala.
Kini, Solari diklaim mengapa ia berikan pertandingan Melilla pada Keylor Navas. Kabarnya kiper senior asal Kosta Rika itu akan diandalkan Solari untuk pertandingan piala, sementara Thibaut Courtois untuk LaLiga dan Liga Champions.
Tapi terlepas dari apa yang semua orang klaim, setelah pertandingan melawan Real Valladolid akhir pekan ini dan pertandingan Liga Champions melawan Viktoria Plzen pada pekan, Solari akan akhiri perdebatan soal posisi penjaga gawang Real Madrid.

Daftar Sekarang di Bola206!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar