Senin, 05 November 2018

Gennaro Gattuso Jelaskan Parahnya Cedera Gonzalo Higuain

Gennaro Gattuso Jelaskan Parahnya Cedera Gonzalo Higuain 

Gennaro Gattuso menjelaskan parahnya cedera yang dialami bintang klub Liga Italia AC Milan, Gonzalo Higuain. Gattuso sendiri cemas karena timnya sudah dinantikan laga lawan kubu Juventus.
Bermain sebagai starter, sosok Gonzalo Higuain sendiri harus main sebentar saja ketika tim tandang ke markas Udinese. Main bertempat di Dacia Arena, Senin (5/11/2018) dini hari WIB, Higuain bahkan sudah digantikan pemain lagi pada menit ke-35 hingga membuat fans bertanya-tanya.
Gennaro Gattuso lantas menyebutkan jika Gonzalo Higuain ternyata mengalami masalah serius pada punggungnya. Kubu Milan sendiri akan segera kedatangan Juventus pada Senin (12/11/2018) dini hari WIB mendatang. Jelas kehadiran Higuai sangat mereka perlukan.
“Dia (Gonzalo Higuain) merasakan ada nyeri di punggungnya tadi. Dia mengalami masalah nyeri ini ketika masih muda dan pernah menjalani operasi beberapa tahun yang lalu (kambuh lagi),” jelas Gattuso dengan cemas.
“Semoga saja cedera ini bukan sesuatu yang terlalu serius ia alami,” lanjut Gattuso.

Gennaro Gattuso ingin Milan bugar saat ladeni Juventus

Sementara itu, Gennaro Gattuso bersama skuad yang ia poles akan menghadapi Juve dengan modal kemenangan tipis 1-0 saja saat lawan Udinese. Poin penuh saat melawan Udinese bahkan harus mereka dapatkan dengan pontang-panting melalui gol Alessio Romagnoli di menit ke-97. Bagaimana saat melawan Juventus?
“Kami memang sudah menghadapi tim yang sangat mengandalkan fisik mereka, tapi kami masih jauh lebih baik di babak kedua dan pantas menanglah. Saya juga tahu seperti apa rasanya kalah di menit terakhir, itu terjadi kepada kami saat derby,” jelas Gattuso.
“Kami bisa menang tanpa banyak pemain yang terkena cedera. Sekarang kami harus mencoba mengembalikan energi dulu dan menunggu beberapa pemain bisa kembali memperkuat tim,” pungkasnya.

Daftar Sekarang di Bola206!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar