Kamis, 08 November 2018

AS Monaco Tersingkir dari Liga Champions

Liga Champions, AS Monaco, Club Brugge

Skuad AS Monaco asuhan Thierry Henri dipastikan tersingkir dari Liga Champions setelah mereka dikalahkan Club Brugge dengan skor telak, 0-4, di pertandingan ke-4 Liga Champions, Rabu (7/11).
Kekalahan itu jadi momen terberat yang dialami AS Monaco dalam kompetisi Eropa, yang membuat mereka hanya bisa kantongi satu poin dalam empat pertandingan fase Grup A.
Thierry Henry, 41 tahun, selama ini tidak pernah menang dalam lima pertandingan yang dikawalnya, dan kekalahan dari Club Brugge ini menjadi kekalahan ketiga yang dialami Henry.

Tak Pernah Menang di 15 Pertandingan Musim Ini

Dalam laga tersebut, Club Brugge yang merupakan tim tamu unggul setelah Hans Vanaken bukukan gol pembuka di menit 12, dan satu gol dari titik putih pada menit ke-17. Koleksi ini kemudian ditambah dengan gol Wesley Moraes di menit 24 yang membuat Club Brugge menutup laga di babak pertama dengan keunggulan 3-0. Tak sampai di situ, Ruud Vormer menambahkan satu gol lagi di akhir babak kedua dan membuat Club Brugge menang 4-0.
Kekalahan skuad asuhan Thierry Henry dari tim asal Belgia tersebut memperpanjang daftar keterpurukan AS Monaco di musim ini menjadi 15 pertandingan tanpa kemenangan di semua kompetisi. Monaco tercatat belum pernah menang sejak pertandingan kedua mereka musim ini.
Dari grup yang sama, Atletico Madrid berhasil menang 2-0 atas Borussia Dortmund di Spanyol, dan membuat kedua tim ini kantongi sembilan poin di Grup A. Sementara Club Brugge menempati posisi ke tiga dengan empat poin dan berhasil mempertahankan peluang untuk melaju babak sistem gugur.
Apesnya bagi AS Monaco, mereka harus tersingkir bahkan di saat fase grup Liga Champions musim ini masih menyisakan dua pertandingan lagi.

Daftar Sekarang di Bola206!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar