Sabtu, 10 November 2018

Arsenal Cari Pengganti Danny Welbeck

Arsenal Cari Pengganti Danny Welbeck

Arsenal khawatir Danny Welbeck bisa lewatkan sisa musim ini di ruang perawatan menyusul cedera engkel mengerikan yang dialaminya tengah pekan ini. The Gunners pun dipaksa untuk melongok bursa transfer Januari untuk mencari penggantinya.
Pemain internasional Inggris itu harus mendapat bantuan oksigen sebelum akhirnya ditandu keluar lapangan, dalam pertandingan yang berakhir imbang antara Arsenal melawan Sporting Lisbon di Liga Europa, Kamis (8/11) malam waktu setempat. Danny Welbeck pun segera dilarikan ke rumah sakit.
Menurut the Daily Mail, Danny Welbeck masih menginap di rumah sakit dan dokter lakukan pemeriksaan scan MRI untuk melihat apakah ia harus naik meja operasi.

Ini Pemain Bidikan Arsenal Pengganti Welbeck

Kondisi Danny Welbeck saat ini, tentunya tidak baik untuk penyerang berusia 27 tahun tersebut. Arsenal pun khawatir, Welbeck kemungkinan alami cedera sangat parah – entah dislokasi tulang engkel atau kerusakan ligamen. Itu berarti, Welbeck bisa absen di sisa musim ini dan berpotensi mempersingkat karirnya di Arsenal sebelum waktunya, mengingat dia akan lepas kontrak pada musim panas mendatang.
Karena pukulan itulah, Arsenal bisa terpaksa memasuki bursa transfer Januari nanti. Bidikan utama sejauh ini, adalah penyerang Lille, Nicolas Pepe. Pemain asal Pantai Gading itu lakoni musim yang sangat baik di Ligue 1 sejauh ini, dengan mencetak delapan gol dan lima assist yang berhasil mendongkrak Lille ke posisi ketiga klasemen sementara Ligue 1.
Arsenal telah dikaitkan dengan Pepe sebelum Welbeck alami cedera, walau pemain berusia 23 tahun itu bersikeras tak ingin tinggalkan Lille di tengah musim.

Daftar Sekarang di Bola206!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar