Minggu, 30 September 2018

Dries Mertens Akui Kehebatan Juventus Mulai Terlihat

Dries Mertens Akui Kehebatan Juventus Mulai Terlihat

Dries Mertens dengan jujur mengakui jika kehebatan klub raksasa Liga Italia Juventus kini mulai terlihat. Hal itu bukan berarti kubu Napoli tidak lebih baik daripada klub yang diperkuat oleh Cristiano Ronaldo itu.
Kubu Napoli sendiri harus mengakui keunggulan skor 3-1 Juventus dalam lawatannya ke Allianz Stadium, pada giornata ketujuh Serie A Italia, Minggu (30/9) dini hari WIB. Meski sudah berusaha keras, namun skor itu tak bisa mereka ubah hingga menit akhir laga.
Dries Mertens memang telah mengakui jika Juventus “lebih berkualitas dan berpengalaman dalam jangka panjang” hingga bisa membuat perbedaan saat mengalahkan Napoli dengan skor mengerikan, 3-1. Pemain internasional Belgia itu telah membuka skor di Turin, tetapi penyerang Mario Mandzukic dan Leonardo Bonucci menyelesaikannya.
“Kami (Napoli) sudah melakukan dengan baik di awal, tapi Juve menunjukkan kualitas dan pengalaman dalam jangka panjang,” puji Mertens kepada Sky Sport Italia.
Mario Rui sendiri dalam laga itu sempat diusir saat masih 2-1, menerima dua kartu kuning yang bisa dihindari. Hal ini ikut menjadi sorotan Dries Mertens.
“Kami sudah menciptakan banyak peluang dan hanya salah pada detailnya. Ini masih di awal kampanye, kami bermain bagus dan harus terus seperti ini, karena kami membuktikan diri sebagai tim yang hebat.”
“Bahkan ketika kemampuan mulai turun menjadi 10 orang, kami memiliki kesempatan untuk menjadikannya skor 2-2,” pungkasnya.
Sementara hasil tersebut otomatis membuat kubu Juventus jadi bisa menjaga rekor sempurna, yaitu menang tujuh kali dari tujuh laga Serie A yang sudah dijalani. Sebaliknya, kubu Napoli malah jadi tertinggal dengan selisih enam poin dari Juventus.
  • Juventus (4-3-3): 1-Wojciech Szczesny; 20-Joao Cancelo, 19-Leonardo Bonucci, 3-Giorgio Chiellini, 12-Alex Sandro; 23-Emre can (30-Rodrigo Bentancur 61′), 5-Miralem Pjanic, 14-Blaise Matuidi; 17-Mario Mandzukic (16-Juan Cuadrado 84′), 10-Paulo Dybala (33-Federico Bernardeschi 64′), 7-Cristiano Ronaldo.
  • Napoli (4-4-2): 25-David Ospina; 23-Elseid Hysaj, 33-Raul Albiol, 26-Kalidou Koulibaly, 6-Mario Rui; 7-JOse Callejon, 5-Allan, 17-Marek Hamsik (8-Fabian Ruiz 70′), 20-Piotr Zielinski (2-Kevin Malcuit 61′); 14-Dries Mertens (99-Arkadiusz Milik 61′), 24-Lorenzo Insigne.

Daftar Sekarang di Bola206!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar